Bati Tuud Koramil 13 Tambakboyo Tuban Hadiri MTQ Tingkat Kecamatan

    Bati Tuud Koramil 13 Tambakboyo Tuban Hadiri MTQ Tingkat Kecamatan

    TUBAN, – Mewakili Danramil Bati Tuud Koramil 13 Tambakboyo Kodim 0811 Tuban menghadiri Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Kecamatan Tambakboyo dengan mengusung tema “Semangat MTQ Membangkitkan Generasi Qur’ani” yang di laksanakan di Pendopo Kecamatan Tambakboyo, Kabupaten Tuban, Kamis (06/10/2022)

    Acara yang dihadiri oleh Camat Tambakboyo (Ari Wibowo Waspodo, STP.), Bati Tuud Koramil 13 Tambakboyo (Pelda A. Cholik), Ketua Panitia MTQ (Maslikhan SPd.I.), KUA Kec. Tambakboyo (Nur Ikhsan), Pendamping lembaga pendidikan Se - Kecamatan Tambakboyo serta para peserta MTQ dengan total 235 peserta.

    Camat Tambakboyo Ari Wibowo Waspodo, STP., dalam sambutannya dengan mengucapkan syukur alhamdulillah pada hari ini pembukaan MTQ di Kecamatan Tambakboyo dapat terlaksana dengan sangat meriah, MTQ yang di ikuti oleh 235 peserta dari lembaga pendidikan se – Kecamatan Tambakboyo di harpakan para peserta dapat menyalurkan bakat sesuai dengan kemampuanya.

    Sementara itu Pelda A. Cholik selaku mewakili Danramil sangat mengapreasi dan mendukung dengan kegiatan MTQ ini. Ini juga merupakan salah satu tugas aparat teritorial dalam pembinaan wilayah untuk mencipatakan masyarakat yang berakhlakul karimah serta membangkitkan generasi muda memiliki motivasi tinggi dalam mempelajari, menggali, dan mengamalkan isi kandungan Al-Qur’an.

    “Ini sarana menumbuhkembangkan pemahaman dan pengamalan Al-Qur’an, serta sebagai wadah seleksi di tingkat kecamatan, untuk kemudian diikutkan di tingkat kabupaten.

    Selanjutnya ketua panitia MTQ Maslikhan SPd.I., mengucapkan terimakasih atas semua pihak atas terselenggaranya MTQ ini. Dengan harapan kegiatan MTQ ini sebagai wadah penyaringan bakat serta pengembangan di bidang tilawatil Qur’an bagi generasi muda di Tambakboyo, ” ujarnya.(Pendim0811)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Tasyakuran HUT TNI Ke 77 di Koramil 0811/05...

    Artikel Berikutnya

    HUT ke-77 TNI, Danramil 15 Jenu Tuban dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Romo Paulus Kristian Seswantoko: Apresiasi Setinggi-tingginya kepada Polri dan TNI atas Dedikasi Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru
    Kompolnas Apresiasi Polri Atas Keberhasilan Operasi Lilin 2024
    Ketua Forum Studi Transportasi Apresiasi Polri Dalam Kelancaran Nataru 2024-2025
    Realisasi Anggaran MA Selama 2024

    Ikuti Kami